Blog  

Warga Desa Teluk Aur, Gelar Gotong Royong Penimbunan Jalan Berlubang Dengan Swadaya.

Rokan Hulu-Riau-Cakrawalanews

Warga desa teluk Aur Kecamatan Rambah Samo,Kabupaten Rokan Hulu, Gelar gotong royong penimbunan jalan berlubang dengan swadaya yang ada di depan warkop Agus, desa teluk aur jalan lintas provinsi dan kabupaten pada hari Sabtu tanggal 20/09/2025.

Dalam hal ini salah seorang warga desa teluk aur menyampaikan kepada awak media,bahwa jalan ini sudah lama rusak atau berlubang tidak ada perbaikan di sepanjang jalan khususnya desa teluk Aur ini, paling bahaya waktu hujan karna tidak ada tanda tanda perbaikan dan rambu rambu berlubang jalan tersebut “ungkap warga setempat”

“Harapan warga jalan lintas milik provinsi Riau yang ada di desa teluk Aur kecamatan rambah Samo kabupaten Rokan hulu, cepat di perbaiki karna ini sangat penting bagi pengendara atau yang melintasi jalan tersebut” pungkasnya.

Pantau awak media, benar bahwa jalan lintas provinsi yang ada di desa teluk Aur menuju kota pasir pengaraian tidak terawat jauh dari perbaikan.

Penulis : Yasoruni laia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *